Minggu, 18 Desember 2011

BELIMBING WULUH


BELIMBING WULUH UNTUK BATUK
T :   Bila terserang batuk, saya sekeluarga punya obat yang paling praktis, yaitu ramuan dari bunga pohon belimbing wuluh. Caranya, ambil satu genggam bunga/daun belimbing wuluh atau 3 buah belimbing wuluh ditambah satu potong gula batu. Rebus dengan segelas air sampai mendidih dan airnya tinggal ½ gelas. Minum pagi dan sore sampai batuknya hilang.
                        Ida, Lampung
J :  Bunga dan buah belimbing wuluh untuk obat batuk sudah digunakan sejak zaman dahulu dan khasiatnya telah terbukti secara empiris. Bila memakai bunganya, gunakan 1 genggam, dann bila menggunakan buahnya, gunakan buah yang sudah masak sebanyak 5-10 buah yang dipotong-potong terlebih dahulu sebelum direbus. Daunnya terutama digunakan untuk pengobatan darah tinggi. Daun dan buah belimbing wuluh mengandung senyawa kalsium oksalat. Oleh karena itu, penderita batuk yang juga mengidap batu saluran kencing jenis kalsium oksalat, sebaiknya tidak minum ramuan ini supaya tidak memperberat penyakit batu saluran kencingnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar